Review Borang Akreditasi Prodi HES Datangkan Asesor BAN-PT

Blog Single

Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas sehingga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat adalah tujuan utama setiap instansi pendidikan dengan tanpa mengecualikan antara lembaga negeri atau swasta. Hal itu mutlak dilaksanakan karena telah diatur dalam UUD 1945, UU No.20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional serta Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No.13 Tahun 2015 Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan. Ranah Peguruan Tinggi (PT) memikul tanggungjawab yang lebih berat karena menyandang label “tinggi”. Dimata masyarakat, penilaian yang muncul dari persepsi terkait pendidikan dasar, menengah, atas dan tinggi tentu berbeda.

Peningkatan mutu lembaga pendidikan adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari, ruang pendidikan sebagai media pendewasaan, pembentukan karakter, mencerdaskan, dan mengembangkan skill individu selalu menghadapi tantangan alamiahnya. Mulai dari problematika peserta didik, pemberdayaan SDM pengelola, relasi maupun kompetisi antar lembaga, tuntutan dunia kerja dan lain sebagainya. Hal semacam itu menjadi motivasi tersendiri bagi setiap lembaga pendidikan untuk berlomba-lomba menjadi idaman sehingga dipilih masyarakat sebagai tempat mendidik putra putrinya.

Kelulusan peserta didik, akreditasi penyelenggaraan pendidikan, serta kurikulum pendidikan merupakan bagian penting dalam peningkatan mutu pendidikan. Oleh karena itu fakultas syariah IAIN Kudus yang memiliki program studi baru yaitu Hukum Ekonomi Syariah (HES) berencana mengajukan akreditasi kepada Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Demi mendapatkan hasil yang memuaskan, setelah template borang akreditasi 9 (sembilan) kriteria, Laporan Evaluasi Diri (LED) dan Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) dikerjakan oleh tim, maka didatangkan reviewer dari praktisi ahli untuk menilai kelayakannya sebelum disubmit melalui Sistem Akreditasi Perguruan Tinggi Online (SAPTO). Pada kesempatan review borang akreditasi program studi HES yang dilaksanakan pada Kamis, 28 November 2019 di ruang meeting gedung R, fakultas syariah mendatangkan Dr. Imam Yahya, M.Ag. asesor BAN-PT dari UIN Walisongo Semarang.   (KUA.red)

Share this Post1:

Galeri Photo